Berita Foto Suasana Para Pelayat Silih Berganti di Rumah Duka Anggota DPR RI Tutup Usia 82 Tahun
TRIBUN-MEDAN.com, MEDAN - Sejumlah anggota keluarga melayat di rumah duka, di Kompleks Taman Setiabudi Indah, Medan, Senin (8/11/2021). Anggota DPR RI Abdul Wahab Dalimunthe yang juga mantan Wakil Gubernur Sumut tersebut tutup usia 82 tahun karena sakit.
Sejumlah anggota keluarga melayat di rumah duka, di Kompleks Taman Setiabudi Indah, Medan, Senin (8/11/2021). Anggota DPR RI Abdul Wahab Dalimunthe yang juga mantan Wakil Gubernur Sumut tersebut tutup usia 82 tahun karena sakit. (TRIBUN MEDAN/DANIL SIREGAR)Anggota DPR RI periode 2019-2024 paling tua ini, sejak sepekan terakhir memang telah menjalani perawatan di Rumah Sakit Columbia Medan, karena sakit.
Sejumlah anggota keluarga berdoa saat melayat di rumah duka, di Kompleks Taman Setiabudi Indah, Medan, Senin (8/11/2021). Anggota DPR RI Abdul Wahab Dalimunthe yang juga mantan Wakil Gubernur Sumut tersebut tutup usia 82 tahun karena sakit. (TRIBUN MEDAN/DANIL SIREGAR)"Almarhum sudah sekitar kurang lebih seminggu dirawat di Rumah Sakit Columbia. Awalnya masuk memang agak lemas kondisinya, turun staminanya," kata anak almarhum, Azna Budi Dalimunthe, Senin malam.
Rencananya almarhum akan dimakamkan pada Selasa (9/11/2021) usai Salat Zuhur. Pria kelahiran 10 Januari 1939 itu akan dimakamkan di pemakaman sekitar Masjid Al Musabbihin, kompleks Tasbih Medan.
"Insyaallah ba'da Zuhur besok (Selasa) di Masjid Al Musabbihin dan dimakamkan di pemakaman yang ada di sekitar itu," ujar salah seorang anak almarhum, Azna Budi Dalimunthe.
Azna Budi pun mengenang sosok ayah mereka semasa hidup, dikenal sebagai pribadi yang disiplin dan sangat menghargai waktu.
"Orangnya memang disiplin. Enggak pernah neko-neko, maksudnya soal pekerjaan. Waktu bapak menjabat Ketua DPRD Sumut, hampir tak pernah telah masuk kantor. Disiplinnya tinggi," ungkapnya.
"Dia baik. Enggak begitu keras terhadap anak-anaknya. Kami diajarkan kejujuran, enggak boleh ada yang macam-macam. Beliau pun sudah mengemban sejumlah jabatan penting. Tapi tidak pernah diperiksa aparat penegak hukum. Kami pun bangga punya bapak seperti itu. Itu yang jadi teladan bagi kami," tambahnya.
Lantaran terbiasa bekerja, selepas pensiun menjadi birokrat, Abdul Wahab Dalimunthe pun memilih untuk terjun ke dunia politik. Selain pernah duduk menjadi anggota DPRD Sumut, ia pun terakhir merupakan anggota DPR RI periode 2019-2024.
"Bapak ini orangnya kalau tak kerja, susah di rumah. Tipikal pekerja, workholic. Memang rencana habis periode ini akan pensiun. Tapi Allah berkehendak lain," sebut Azna Budi.
Abdul Wahab Dalimunthe, pria kelahiran Rantauparapat, Kabupaten Labuhanbatu itu meninggalkan seorang istri Atikah, empat orang anak Harun Al Rasyid, Azna Budi Dalimunthe, Nazli dan Azbilla serta sejumlah orang cucu. Sebelum meninggal, almarhum merupakan anggota DPR RI asal pemilihan Sumut I dari Partai Demokrat.Duduk di Senayan di usai 82 tahun, ia pun menjadi sosok anggota DPR RI tertua.
"Bapak ini orangnya kalau tak kerja, susah di rumah. Tipikal pekerja, workholic. Memang rencana habis periode ini akan pensiun. Tapi Allah berkehendak lain," sebut Azna Budi.
Abdul Wahab Dalimunthe, pria kelahiran Rantauparapat, Kabupaten Labuhanbatu itu meninggalkan seorang istri Atikah, empat orang anak Harun Al Rasyid, Azna Budi Dalimunthe, Nazli dan Azbilla serta sejumlah orang cucu. Sebelum meninggal, almarhum merupakan anggota DPR RI asal pemilihan Sumut I dari Partai Demokrat.Duduk di Senayan di usai 82 tahun, ia pun menjadi sosok anggota DPR RI tertua.
(sir/tribun-medan.com)
0 Response to "Berita Foto Suasana Para Pelayat Silih Berganti di Rumah Duka Anggota DPR RI Tutup Usia 82 Tahun"
Post a Comment