Park Eun-bin Jadi Putra Mahkota di Drama The Kings Affection

Jakarta, CNN Indonesia --

Aktris Park Eun-bin menjadi putra mahkota dalam drama terbarunya yang berjudul The King's Affection. Dalam drama tersebut, Park Eun-bin akan beradu akting dengan member boyband SF9, Rowoon.

Drama berlatar kerajaan ini mengisahkan seorang perempuan bernama Lee Hwi (Park Eun-bin) yang menyamar menjadi putra mahkota demi menggantikan saudara kembar laki-lakinya yang telah meninggal dunia.

Untuk menjaga rahasianya sebagai perempuan, Lee Hwi tidak pernah mengungkapkan perasaannya kepada siapapun dan menjaga jarak dengan orang-orang, termasuk para dayang istana.


Namun, dunianya berubah ketika ia bertemu dengan Jung Ji-un (Rowoon) yang menjadi gurunya. Seiring dengan hubungan keduanya yang semakin dekat, Yi Hwi dan Jung Ji-un pun harus menghadapi takdir yang tidak bisa mereka hindari.

Poster drama ini telah dirilis oleh KBS pada Senin (6/9). Dalam poster, terlihat siluet Lee Hwi dan Jung Ji-un yang menggunakan pakaian tradisional Korea, sedang saling bertatapan.

[Gambas:Twitter]

"Di lokasi syuting, Park Eun-bin dan Rowoon mampu membuat suasana yang menawan dan perasaan yang penuh harapan menjadi lebih hidup," kata produser drama ini, dalam keterangan resmi yang diterima CNNIndonesia.com.

Kisah The King's Affection diangkat dari komik yang terinspirasi oleh cerita imajinatif mengenai seorang perempuan yang naik takhta, namun harus menghilang dari sejarah.

Drama ini disutradarai oleh Song Hyunwook yang sebelumnya menggarap Beauty Inside (2018) dan Another Miss Oh (2016) serta ditulis oleh Han Hee-jung yang juga merupakan penulis drama Clean with Passion for Now (2018)

The King's Affection akan tayang perdana pada tanggal 11 Oktober 2021pukul 21.30 WIB dan dapat disaksikan di layanan streaming Netflix.

(fby/fjr)

[Gambas:Video CNN]

Related Posts

0 Response to "Park Eun-bin Jadi Putra Mahkota di Drama The Kings Affection"

Post a Comment