Ria Ricis Borong Sapi untuk Kurban

VIVA â€" Ria Ricis menjadi salah satu artis yang berkurban pada Hari Raya Idul Adha tahun 2021 ini. Melalui unggahan di Instagram pribadinya, Ricis mengaku memborong sapi untuk dijadikan hewan kurban.

Ricis mengunggah foto yang menampilkan sedang berpose di tengah sapi-sapi yang akan dijadikan hewan kurban tersebut. Dalam foto itu, Ricis terlihat sangat bahagia.

Melalui caption yang ditulis dalam unggahannya itu, Ricis mengaku sedih karena akan segera berpisah dengan sapi-sapinya tersebut. Ricis juga mengaku sudah memberi nama sapi-sapi yang dibelinya itu.

"borong sapi cheeckk!!! tapi sedih, baru ketemu sekali langsung pisah ya Allah... fyi nama sapi-sapi ku = Petok-Petok, Mbeek, Meong, Sayang," tulis Ria Ricis dikutip VIVA, Selasa, 20 Juli 2021. 

Related Posts

0 Response to "Ria Ricis Borong Sapi untuk Kurban"

Post a Comment