Pemuda GANOGO Berkurban Tiga Sapi bantu keluarga pasien terdampak Covid-19 di Kelurahan Nunu

Laporan Wartawan TribunPalu.com, Nur Saleha
TRIBUNPALU.COM, PALU - Kelompok pemuda di Kelurahan Nunu, Kecamatan Tatanga, Kota Palu yang mengatasnamakan organisasi mereka sebagai 'Pemuda GANOGO', melaksanakan penyembelihan hewan kurban pada momentum hari raya Iduladha 1442 Hijriah atau 2021 Masehi, Selasa (20/07/2021).
Ino, salah satu anggota organisasi kepemudaan itu mengungkapkan, sapi kurban dibeli dari hasil patungan sejumlah pemuda dan warga.
Kegiatan tersebut dilakukan sebagai bentuk kepedulian mereka terhadap warga kurang mampu di wilayah Kelurahan Nunu.
Sebanyak tiga ekor sapi disembelih, rencananya akan dibagikan kepada warga yang sebelumnya telah didata dan layak untuk mendapatkan bantuan.
Baca juga: 40 Hewan Kurban di Masjid Al-Munawwarah Palu Disembelih dengan Waktu 150 Menit
Baca juga: Masjid Agung Luwuk Gelar Salat Iduladha dan Sembelih Hewan Kurban
Baca juga: Gelar Salat Iduladha, Satgas K5 Pantau Pelaksanaan di Masjid Al-Munawwarah
"Ada tiga ekor, kita bagi untuk warga sekitar yang layak mendapatkannya," ungkapnya.
Selain itu, kelompok Pemuda GANOGO juga menyerahkan bantuan sapi kurban kepada sejumlah warga atau keluarganya terdampak COVID-19.
"Rencananya nanti kita yang antar langsung daging kurban ke rumahnya," jelasnya.
Ia berharap, bantuan daging kurban itu dapat membantu dan meringankan beban warga kurang mampu, khususnya bagi warga terdampak COVID-19.
"In syaa Allah kegiatan berkurban seperti ini rutin digelar setiap tahun. Harap kami, tahun depan pandemi COVID-19 ini segera berakhir," tutup Ino (*)
0 Response to "Pemuda GANOGO Berkurban Tiga Sapi bantu keluarga pasien terdampak Covid-19 di Kelurahan Nunu"
Post a Comment